Tagihan IndiHome Tidak Sesuai Penjelasan CS GraPari

Saya adalah pelanggan setia IndiHome sejak masih bernama Telkomnet Instan, kemudian berubah menjadi Speedy, dan sekarang IndiHome.

Pada tanggal 12 Januari 2025, saya pergi ke GraPari di kota saya (Demak, Jawa Tengah) untuk mengurus mutasi nama pemilik langganan IndiHome dari ayah saya ke nama saya. Selama ini, sayalah yang bertanggung jawab membayar tagihan tersebut.

Di GraPari, CS bernama R*** menjelaskan bahwa saya perlu membayar tagihan pro rata untuk periode 1-12 Januari 2025 sebesar Rp213.765. Kemudian, sisa tagihan akan dihitung pro rata dan ditambah biaya mutasi sebesar Rp30.000 plus PPN, yang akan muncul di tagihan bulan Februari. R*** bahkan memberikan prediksi total pembayaran secara tertulis, dan saya pun setuju.

Sebagai informasi, tagihan bulanan saya biasanya sebesar Rp438.450 (sudah termasuk PPN) ditambah biaya admin Rp3.000, sehingga totalnya Rp441.450 (lihat gambar terlampir).

Namun, saya sangat terkejut ketika melihat tagihan bulan Februari sebesar Rp300.875. Maaf, mungkin saya kurang paham atau matematika IndiHome dan Telkomsel berbeda dengan hitungan biasa.

Menurut penjelasan R***, seharusnya total yang harus saya bayarkan berkisar Rp258.035 (lihat gambar terlampir). Namun, setelah membayar tagihan periode 1-12 Januari sebesar Rp213.765, tagihan Februari yang seharusnya pro rata plus biaya mutasi Rp30.000 plus PPN malah menjadi Rp300.875.

Dengan demikian, total yang saya bayarkan untuk pemakaian bulan Januari adalah: Rp213.765 + Rp300.875 = Rp514.640. Padahal, tagihan normal saya hanya Rp438.450. Menurut perkiraan saya, biayanya seharusnya sekitar (Rp438.450 – Rp213.765) + (Rp30.000 + PPN 11%), sesuai hitungan R***. Jika ada selisih, mengapa bisa mencapai Rp40.000?

Saya mohon IndiHome dan Telkomsel dapat memberikan penjelasan kepada kami. Kami tidak ingin ada lagi tagihan “siluman” atau “jebakan Batman” di masa depan. Selama beberapa bulan terakhir, kami sudah menerima kenaikan tagihan sebesar Rp5.000 tanpa pemberitahuan, dan kami diamkan saja. Namun, kali ini benar-benar keterlaluan karena selisihnya mencapai sekitar Rp40.000 dari prediksi R***, CS GraPari.

Kami sudah mengajukan komplain melalui aplikasi MyTelkomsel sebanyak dua kali, tetapi jawaban yang diberikan selalu sama, yaitu “tagihan sudah sesuai.” Kami hanya mengurus mutasi nama pemilik, bukan menambah atau mengganti paket. Mohon dijelaskan mengapa selisih tagihannya bisa sebesar ini?

Terima kasih.

Ujianto Timotius
Demak, Jawa Tengah

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

6 komentar untuk “Tagihan IndiHome Tidak Sesuai Penjelasan CS GraPari

  • 15 Februari 2025 - (06:17 WIB)
    Permalink

    Saya juga mengalami, tagihan Indihome naik tanpa ada pemberitahuan. Saya pengguna Indihome dari yg awalnya speed 20mbps pindah ke 40mbps dengan tagihan awal pindah sekitar 312rb.
    Selang beberapa lama tagihan naik terus perlahan hingga sekarang menyentuh 460rb.
    Padahal saya tidak menambah add-on ataupun layanan lainnya.

  • 15 Februari 2025 - (11:10 WIB)
    Permalink

    Membohongi konsumen itu sudah biasa bagi indihome. Saya saja sering mengalami kenaikan tarif sepihak. Yg terakhir desember 2024 tp dijanjikan kompensasi gratis layanan catchplay sampai februari 2025. Tapi skrg februari 2025 sudah hampir berakhir dan layanan catchplay tidak kunjung aktif dan tarif tetap naik

  • 16 Februari 2025 - (15:49 WIB)
    Permalink

    Tagihan Indihome memang naik suka suka mereka tanpa ada penambahan benefit yg diterima pelanggan… Saya juga yg di awal tagihan di kisaran 312 rb naik terus sampai sekarang hampir 400 rb.

  • 16 Februari 2025 - (20:34 WIB)
    Permalink

    saya sdh belasan tahun pake ini dari mulai speedy tp tagihan tetap berkisar 255-275 rb, entah knp beda beda terus. tetapi alhamdulillah ga pernah melonjak karena saya reject terus panggilan dr cs indihome yg nawarin bermacam layanan. mulai nambah mbps lah dll ga pernah saya layani walau dibujuk cuma nambah 11 ribu.

  • 18 Februari 2025 - (02:59 WIB)
    Permalink

    saya juga berlangganan indihome, mulai awal saya bayarnya 265.000 perbulan 20mbps trus dinaikan sama pihak indihome 30 mbps tanpa melalui persetujuan saya,pas waktu mau bayar tagihan naik drastis jadi 365.000 perbulan skarang malah naik lagi jadi 372.000 perbulan, dasar indihome klau menaikan tagihan se enaknya

  • 18 Februari 2025 - (05:42 WIB)
    Permalink

    Sya jg penguna indihome dan berjalan hampir 4th…sudah mengajukan pemutusan jaringan sejal awal januari tp sampai saat ini,tagihan jg ttp ditanggungkan pd saya…dan lanyanan internet jg sudah tdk sya gunakan lg……..

 Apa Komentar Anda?

Ada 6 komentar sampai saat ini..

Tagihan IndiHome Tidak Sesuai Penjelasan CS GraPari

oleh Ujianto Timotius Nugroho dibaca dalam: 1 menit
6