Masalah Pengembalian Barang ke Penjual di Shopee

Pertama-tama, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada tim Media Konsumen atas publikasi artikel ini. Selanjutnya, saya akan menyampaikan informasi dan kronologi kejadian secara rinci:

Pada tanggal 14 Agustus 2024, saya melakukan pembelian produk Brica B-Steady BSteady PRO 2024 3-Axis Compact Camera Smartphone Gimbal Stabilizer dari toko Gwan Global Digital di Shopee, dengan menggunakan jasa pengiriman SPX Instant. Total biaya yang saya bayarkan adalah Rp1.146.720, dengan nomor pesanan: 24081496X5791P.

Pada saat saya menerima barang tersebut, ternyata mengalami berbagai kendala, antara lain: nomor seri tidak sesuai dengan barang yang saya pesan (saya memindai barcode melalui aplikasi dan tertera versi 2023, padahal saya memesan versi 2024), tracking tidak berfungsi, dan Bluetooth sering mati. Saya mencoba menghubungi penjual dari toko Gwan Global untuk mengonfirmasi masalah tersebut, tetapi penjual memberikan banyak alasan dan menyarankan saya untuk membuka YouTube. Namun, hampir di semua saluran YouTube yang saya tonton, tidak mengalami kendala yang sama dengan saya.

Kemudian pihak penjual meminta saya untuk merekam ulang dengan beberapa posisi, latar, dan pencahayaan, tetapi masalah tetap terjadi. Tidak lama kemudian, saya diblokir oleh penjual, sehingga saya mengajukan banding di Shopee terkait barang tersebut dengan alasan produk tidak sesuai, barang palsu, dan rusak.

Berikut adalah bukti percakapan saya dengan penjual sebelum saya diblokir:

Kemudian saya mengirimkan kembali barang tersebut melalui agen J&T, dengan nomor resi: JP7511751336, yang dikirim pada tanggal 15 Agustus 2024 dan diterima pada tanggal 16 Agustus 2024:

Di sinilah tindakan kecurangan dari penjual terjadi, dengan membuat video unboxing palsu yang menunjukkan kejanggalan yang jelas.

Barang yang saya kirimkan dan hasil rekaman CCTV dari J&T yang berhasil saya minta:

Alasan penolakan barang oleh penjual:

Beberapa kejanggalan yang ditemukan:

  1. Kejanggalan pada video unboxing, yang mana terdapat tambahan isolasi berwarna putih:
  2. Terdapat beberapa sobekan pada paket:

Sebagai pembeli, saya tidak melakukan video packing saat mengirimkan barang kembali, sehingga saya tidak memiliki bukti fisik. Bukti yang ada hanya berasal dari kejanggalan yang terlihat dalam gambar. Dalam keadaan terburu-buru, saya beruntung mendapatkan rekaman dari CCTV J&T dan bukti pengiriman awal. Paket diterima sesuai, tetapi saat unboxing, terdapat tambahan isolasi bening dan resi yang tertutup isolasi, serta bekas pembukaan. Seharusnya, resi berada di bagian atas dan tidak tertutup oleh apapun.

Jika saya tidak pergi ke kantor cabang dan tidak ada CCTV, pihak Shopee mungkin akan memenangkan banding ini. Saya merasa bahwa CS Shopee bersikap tidak adil dan tidak konsisten, yang mana setelah saya mengangkat telepon dari CS, tiket langsung ditutup dengan alasan saya tidak mengangkat telepon (padahal setelah mengangkat telepon, CS mematikan panggilan dalam waktu 3 menit dan menyatakan saya tidak mengangkat telepon).

Untuk memberikan detail yang jelas, saya menegaskan kepada pihak Shopee agar menghubungi pihak J&T, karena mediasi seharusnya melibatkan tiga pihak. Namun, CS Shopee menjawab bahwa pihak J&T tidak dapat memberikan bukti dengan alasan privasi, meskipun saya hanya meminta bukti foto kepada J&T, tetapi CS Shopee mengatakan tidak bisa memberikannya.

Setelah saya terus mendesak, akhirnya pengajuan saya disetujui pada tanggal 30 Agustus 2024 pukul 14:39. Namun, akun penjual tetap aman dan masih diperbolehkan untuk berjualan tanpa adanya teguran, karena tidak ada laporan yang masuk (meskipun saya jelas merupakan korban dan alasan tidak adanya laporan sangat terbukti). Saya mengalami kerugian sekitar 500 – 600 ribu rupiah, yang mana saya melakukan pembelian dengan cara cicilan dan membeli kupon potongan seharga 100 – 200 ribu rupiah, yang hingga saat ini belum dikembalikan oleh Shopee.

Saya merasa bingung dengan sistem Shopee. Jika kasus ini tidak diselesaikan, akan ada kemungkinan niat buruk dari penjual atau pembeli yang berusaha merugikan dengan membeli barang atau membuat video unboxing palsu, seperti yang dilakukan oleh penjual Gwan Global Digital. Tanpa adanya video saat penyerahan kepada J&T, apakah tidak seharusnya kita merasa kasihan kepada penjual yang jujur?

Terima kasih, saya berharap tim Shopee memiliki itikad baik dalam menanggapi laporan yang saya buat, dengan cara menindaklanjuti penjual tersebut dan mengganti kerugian yang saya alami.

Rudy Pradana
Sidoarjo, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

4 komentar untuk “Masalah Pengembalian Barang ke Penjual di Shopee

  • 9 September 2024 - (15:02 WIB)
    Permalink

    mau tanya om, itu foto pertama baris 2, itu paket dipegang oleh penjual, tangan penjual besar banget yah, bukti foto jnt saja paketnya besar, tp foto pertama baris kedua, tidak sebanding dengan ratio paketnya, nampak kecil paketnya.

    foto kedua baris kedua, paket yg dipegang spt bujur sangkar sedangkan yg dikirim bentuknya persegi panjang.

    • 9 September 2024 - (15:21 WIB)
      Permalink

      Memang Barang yang saya returnt ke J&T Besar Karena ada Bonus baju (dari paket bawaan) Dll tetapi sudah di ambil semua barang nya sama seller jadi seakan2 saya kirim barang kosong.

      Jadi Kronologi Barang Di Terima Produk di ambil dan di kemas ulang kemudian membuat video unboxing palsu yang dimana seakan2 buyer kirim barang kosong. tetapi untung ada cctv sebagai bukti dan tidak lama akun saya di block

      • 9 September 2024 - (15:27 WIB)
        Permalink

        makanya saya tanya om, coba lihat foto yg diberikan penjual kepada shopee, itu terlihat ratio perbandingan paket dengan tangan penjual, paketnya terlihat kecil, lihat foto baris kedua dimana paket dipegang oleh penjual, paket nampak kecil dibandingkan tangan penjual, jd ada kecurigaan paket yg di foto oleh penjual itu bukan paket yg dikirim oleh si om.

        atau paket didalam paket? masing2 item dilakban coklat lagi oleh si om?

        • 9 September 2024 - (15:36 WIB)
          Permalink

          cuma 1 Paket tetapi baju saya taruh atas makanya agak gendut dan jika tidak ada solasi putih pasti kelihatan sisa bayak makanya di beri dolasi putih biar press.

          Tapi pihak shopee tidak bisa bermain logika dan tidak bisa membedakan barang tersebut. saya mengirimkan bukti dll dari awal dan hampir 2 minggu baru tuntas. itupun banyak alasan yang tidak masuk akal kata nya J&T tidak bisa kasih foto paket alasan privasi sehingga saya yang di suruh oleh pihak shopee. dan saya dapat dengan mudah tetapi shopee meminta bukti lain dengan alasan lain lagi

 Apa Komentar Anda?

Ada 4 komentar sampai saat ini..

Masalah Pengembalian Barang ke Penjual di Shopee

oleh Rudy dibaca dalam: 3 menit
4